Makanan Khas Jakarta :
Kerak Telor
Bahan Kerak Telor :
- 250 gram beras ketan putih, cuci, rendam 2-3 jam
- 8 butir telur bebek
- 8 sdm bawang goreng
- 8 sdm ebi bubuk
- 1 sdm merica bubuk
- 3 sdt garam
- 2 sdm gula pasir
- Bahan Serundeng
- 1 butir kelapa, parut
- 8 butir bawang merah, iris tipis, goreng
- 6 siung bawang putih, iris tipis, goreng
- 1 ½ sdt garam
- 100 gram gula merah, iris-iris
- ½ sdt kaldu instan (jika suka)
Cara
Membuat Kerak Telor
- Serundeng : sangrai kelapa parut hingga kecokelatan dan agak kering. Angkat, haluskan. Goreng dengan sedikit minyak. Tambahkan bawang merah goreng, bawang putih goreng, garam, gula, dan kaldu instan. Aduk-aduk hingga tercampur rata dan kering. Angkat.
- Panaskan wajan kerak telur. Masukkan satu sendok sayur beras ketan beserta air rendamannya. Tutup, masak selama 3 menit.
- Tambahkan dua butir telur, sebagian bawang goreng, serundeng, ebi, merica bubuk, garam, dan gula. Aduk rata.
- Ratakan di wajan hingga berbentuk lingkaran. Tutup, lalu masak kembali hingga harum. Balik wajannya hingga terjilat api. Biarkan hingga tercium harum. Angkat, lakukan hingga semua bahan habis.
- Sajikan kerak telur dengan taburan serundeng.